SURAT KUASA SIDANG

Contoh Surat Kuasa Mewakili Dalam Sidang pengadilan


SURAT KUASA

Yang bertandatangan di bawah ini :
Rahmat Khairudin, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama PT. Intan Makmur Persada sebagai Direktur, beralamat di Jalan Permata Nomor 35, Kelurahan Gandaria Selatan, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, dalam hal ini telah memilih tempat kediaman hukum di kantor kuasanya tersebut di bawah ini, selanjutnya sebagai Pemberi Kuasa;
Pemberi Kuasa menerangkan dengan ini memberikan kuasa kepada:
Tony Kusuma, S.H., Advokat pada kantor hukum Tony Kusuma & Rekan, beralamat di Lantai 3 Gedung Suryakencana, Jalan Percetakan Negara No. 7, Jakarta Pusat, selanjutnya sebagai Penerima Kuasa.
————————————————– KHUSUS ——————————————-
Bertindak untuk dan atas nama serta kepentingan Pemberi Kuasa, guna mengajukan gugatan wanprestasi terhadap PT. Liga Dunia Otomotif berdasarkan “Perjanjian Kerja Sama” Nomor: 01/IMP-LDO/PKS/10.11.2009 tanggal 10 November 2009 antara Pemberi Kuasa dengan PT. Liga Dunia Otomotif, serta melakukan segala sesuatu yang dianggap perlu sehubungan dengan pemberian kuasa ini;
Selanjutnya, bertindak untuk dan atas nama Pemberi Kuasa dimana perlu untuk itu, menghadap di muka badan-badan pengadilan, baik Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi maupun Mahkamah Agung; Menghadap segala lembaga kehakiman, Kepolisian Negara Republik Indonesia, Kejaksaan, serta pembesar negeri dan badan-badan pemerintahan; Mengajukan somasi; Mengajukan dan melawan gugatan atau pendakwaan; Mencabut kembali tuntutan; Mengajukan dan menolak bukti-bukti dan saksi-saksi; Membuat, menandatangani, mengajukan serta menyuruh menjalankan request memorie, conclusie dan surat-surat lainnya yang diperlukan; Meminta, menolak atau menerima sumpah; Melawan tuntutan, dakwaan dan sangkaan; Meminta banding, kasasi, dan peninjauan kembali; Menandatangani serta mengajukan surat-surat yang diperlukan; Mengadakan, mengangkat dan menandatangani perdamaian; Membuat dan menandatangani akta-akta; Mengambil segala tindakan jaminan (conservatoir); Menagih uang dan barang-barang yang harus dibayarkan kepada Pemberi Kuasa; Melakukan dan menerima pembayaran beserta tanda bukti pembayarannya; Melakukan segala sesuatu yang dipandang perlu sehubungan diberikannya kuasa ini.
Demikian Surat Kuasa ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 10 Mei 2011
Penerima Kuasa                                                      Pemberi Kuasa
Tony Kusuma, S.H.                                          Rahmat Khairudin